(Kuasa doa)
“Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: roh memang penurut, tetapi daging lemah.” – Matius 26:41
Yesus mengingatkan kunci untuk tidak jatuh dalam kuasa dosa adalah dengan berjaga-jaga di dalam doa. Karena Doa menjadi suatu tempat di mana persekutuan dengan Allah terjadi, dan di dalam Doa ada kuasa yang besar untuk memelihara kehidupan.
Setiap orang percaya pasti merindukan Kuasa doa itu ada dalam kehidupan, namun yang menjadi pertanyaan: Bagaimana kehidupan doa kita hari ini? apakah doa hanya sebagai aksesoris kerohanian saja? Apakah doa hanya sebagai pelengkap saja dalam kehidupan hari ini?
Ketika doa hanya berfungsi sebagai aksesori rohani dan pelengkap dalam kehidupan, disitulah doa kehilangan kuasa dan kekuatannya.
Dan hari ini, bagaimana harusnya kita berdoa, agar doa itu mendatangkan kuasa dan kekuatan dalam kehidupan kita?
- Berdoa dalam kebenaran
“Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu.” – Yakobus 4:3
- Berdoa dalam penyerahan
“Sebab katanya: “Asal kujamah saja jubah-Nya, aku akan sembuh.” – Markus 5:25-34
- Berdoa dalam segala keadaan
“Demi didengar Daniel, bahwa surat perintah itu telah dibuat, pergilah ia ke rumahnya. Dalam kamar atasnya ada tingkap-tingkap yang terbuka ke arah Yerusalem; tiga kali sehari ia berlutut, berdoa serta memuji Allahnya, seperti yang biasa dilakukannya.” – Daniel 6:10
Dengar: Kuasa doa hanya bisa terjadi, jika doa itu diiringi oleh kebenaran hidup, sungguh-sungguh atau tidak kita di hadapan Allah. Kuasa doa hanya bisa terjadi ketika kita menyerahkan kehidupan sepenuhnya di hadapan Allah, datang dengan kerendahan diri, kesadaran dan ketulusan membawa kehidupan kita, dan biarkan Allah berperkara. Kuasa doa hanya bisa terjadi ketika kita berdoa tidak tergantung dengan situasi yang ada, tetapi memiliki kesadaran kita perlu penyertaan Allah dalam kehidupan kita.
Kuasa doa bukan hanya akan menjawab apa yang kita doakan, doa yang sungguh berkuasa akan memelihara kehidupan kita, dan jawaban doa tidak selalu berbicara tentang berkat, jawaban doa berbicara tentang pemeliharaan Allah, penyertaan, pembahruan, pemulihan dan pembebasan terhadap kutuk dosa yang menimpa kita, disinilah kuasa dan kekuatan doa sungguhnya dalam kehidupan.
Hari ini “Tetaplah Berdoa” – 1 Tesalonika 5:17, sampai di mana kita menjumpai dan merasakan kuasa doa meliputi kehidupan kita.
Selamat hari minggu, Tuhan Yesus Memberkati. Syalom
Oleh : Ev. Billi Guido, S.Fil